Lokasi : Kepulauan Seribu
Kepulauan seribu merupakan gugusan pulau pulau kecil yang terletak diperairan teluk Jakarta. Dengan jumlah pulau total 110 buah, sesuai UU no 34 th 1999 statusnya ditingkatkan dari kecamatan menjadi kabupaten administrasi wilayah propinsi DKI Jakarta.
Nama Asli Pulau Untung Jawa Amiterdam dengan luas 40,10 ha pada saat ini (th 2005) dihuni oleh 1.782 jiwa / 467 KK , terdiri dari 9 RW dan 3 RW , sebagian besar mereka bermata pencaharian sebagai nelayan.
Fasilitas dan hasil pembangunan swadaya masyarakat banyak dijumpai disini seperti kantor kelurahan, pos polisi, pos keamanan laut, puskesmas, masjid, sekolah , jalan lebar 4 meter , sarana olah raga (lap basket , bulutangkis , volley pantai dan lapangan bola). , taman wisata , dan jalan wisata hutan bakau .
Tidak ketinggalan keramahan aktifitas penduduk menerima arus pengunjung dengan berbagai jasa dari mulai jasa transportasi laut , kios ikan bakar , cafe , kedai souvenir , home stay , telepon umum., dan fasilitas fasilitas kebutuhan pengunjung.
Photo Pulau Untung Jawa dari satelit & Map (klik pic untuk memperbesar)
Map Kepulauan Seribu (klik pic untuk memperbesar)
Adis (021 - 93677847)